Rusia Gagal Kuasai Ukraina, Perang Kilat Ala Presiden Putin Rugi Besar

Kamis, 07 April 2022 – 05:26 WIB
Rusia Gagal Kuasai Ukraina, Perang Kilat Ala Presiden Putin Rugi Besar - JPNN.com Bali
Tank tempur dikerahkan di area konflik di Ukraina. Foto; ANTARA/HO

Rusia rugi besar.

Puluhan ribu serdadu Rusia tewas, ditangkap atau terluka, tanpa bisa menduduki Kiev atau menguasai total kota-kota utama Ukraina lainnya.

Militer Rusia kemudian menyatakan fase pertama invasi berhasil memangkas kemampuan militer Ukraina sehingga energi tempur kini dialihkan ke Donbas di Ukraina timur.

Namun, banyak yang beranggapan pergeseran fokus ini adalah demi menyelamatkan muka Putin yang tak menyangka pasukannya gagal memenangi perang secara cepat dan tak berhasil menggulingkan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy.

Mundurnya militer Rusia dari Kiev dan sejumlah kota Ukraina sambil meninggalkan mayat tentaranya dan bangkai ratusan kendaraan tempur miliknya, mempertegas kegagalan Rusia dalam menaklukkan Ukraina.

Pada 25 Maret, militer Rusia merilis 1.351 tentaranya tewas. Ini lebih kecil dari klaim Ukraina dan Barat.

Namun, tetap saja 1.351 nyawa dalam satu bulan adalah besar sekali.

Sebagai perbandingan, rata-rata tentara Rusia yang tewas dalam satu tahun selama invasi Afghanistan pada 1979-1989 saja "hanya" 1.530 jiwa.

Invasi Rusia ke negara tetangganya sudah memasuki bulan kedua, tetapi Negari Tirai Besi gagal kuasai Ukraina, perang kilat ala Presiden Putin rugi besar
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News