BMKG Prediksi Lintasan WSBK Mandalika Diguyur Hujan Ringan Minggu Sore Ini

Minggu, 21 November 2021 – 11:32 WIB
BMKG Prediksi Lintasan WSBK Mandalika Diguyur Hujan Ringan Minggu Sore Ini - JPNN.com Bali
Hujan lebat mengguyur lintasan sirkuit Mandalika Sabtu kemarin. Foto: ANTARA

bali.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Ajang balap jet darat World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika yang digelar bersamaan dengan datangnya musim hujan menyebabkan balapan tidak berjalan sempurna.

Sejumlah balapan terpaksa ditunda dan diundur Minggu (21/11) hari ini lantaran hujan lebat mengguyur Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika kemarin.

Upaya TNI – AU dan BRIN menabur puluhan ton garam ke udara dengan pesawat Cassa tidak banyak membawa hasil.

Bagaimana dengan balapan Minggu hari ini?

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam rilis terbaru melaporkan hujan ringan diprediksi turun di lintasan Sirkuit Mandalika.

"Waspadai adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di wilayah Lombok Tengah," kata Prakirawan Cuaca Stasiun Meteorologi Zaenudin Abdul Majid, Anas, Minggu (21/11).

Selain Lombok Tengah, potensi hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang diprediksi terjadi di wilayah Kota Mataram, Kabupatan Lombok Barat, Lombok Utara, Lombok Timur, Sumbawa Barat, Sumbawa, Bima, Kota Bima, dan Dompu pada siang hingga malam hari.

Untuk di Kecamatan Pujut, Lombok Tengah diprediksi terjadi hujan ringan saat balapan digeber pada pukul 14.00 Wita sore ini.

BMKG memprediksi lintasan WSBK Mandalika pada ajang balapan hari ini diguyur hujan ringan pada Minggu sore Ini
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News