Miris, Cewek Difabel Korban Pemerkosaan Melahirkan Bayi Laki-laki, Polda NTB Turun Tangan

bali.jpnn.com, MATARAM - Direktorat Reskrimum Polda NTB memutuskan mengambil alih kasus pemerkosaan terhadap seorang cewek difabel yang membuatnya hamil hingga melahirkan anak laki-laki.
Bahkan, pada Kamis (17/2) lalu, kasus ini digelar dan ditingkatkan ke tahap penyidikan.
"Jadi pas di polres, kasus ini masih penyelidikan, penanganan di sana kurang maksimal dan ada sedikit keraguan dalam membuat terang dugaan kasus tersebut," ujar Direktur Reskrimum Polda NTB Kombes Hari Brata.
Baca Juga:
Dengan naiknya kasus ini ke tahap penyidikan, Kombes Hari Brata memastikan pihaknya akan segera mengungkap peran tersangka yang tega memerkosa cewek difabel hingga hamil.
Dalam waktu dekat, Polda NTB akan melakukan tes DNA anak korban dengan terduga pelaku berinisial HN.
"Pekan depan ini akan kita lakukan tes DNA melalui Puslabfor (pusat laboratorium forensik) di Jakarta.
Kami yakini, itu yang nantinya akan menjadi alat bukti kuat dalam mengungkap peran tersangka," kata Kombes Hari.
Dalam kasus ini, korban yang usianya dalam rentang 30 tahun itu melahirkan seorang anak laki-laki pada November 2021.
Miris, cewek difabel korban pemerkosaan melahirkan bayi laki-laki, Polda NTB terpaksa turun tangan setelah penanganan di tingkat wilayah lambat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News
BERITA TERKAIT
- Begini Kronologi Gadis 20 Tahun Kenalan via WA Berujung Jadi Korban Wikwik, Duh
- Gadis 20 Tahun Pulang dengan Kemaluan Berdarah, Pengakuannya Bikin Syok
- Kronologi Tri Tergoda Janda Montok, Setelah Puas Wikwik Serahkan Hasil Curian
- Tri Wahyudi Batal Merampok Gegara Tergoda Tubuh Janda Montok, Begini Jadinya
- DAP Mengaku Jadi Korban Pemerkosaan, Fakta yang Terungkap Bikin Polisi Geregetan
- Pelajar SD Jadi Korban Rudapaksa Tetangga, Ancaman Pelaku Tak Main-main