BMKG Ingatkan Empat Kecamatan di Manggarai Barat NTT Rawan Banjir dan Longsor, Waspada

Minggu, 12 Desember 2021 – 10:04 WIB
BMKG Ingatkan Empat Kecamatan di Manggarai Barat NTT Rawan Banjir dan Longsor, Waspada - JPNN.com Bali
Ilustrasi banjir bandang dan longsor di NTT. Foto: ANTARA/HO-BNPB

bali.jpnn.com, MANGGARAI BARAT - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Komodo Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) mengingatkan ancaman tanah longsor dan banjir untuk empat kecamatan di wilayah tersebut.

Empat kecamatan itu antara lain Mbeliling, Boleng, Komodo, dan Sano Nggoang.

“Potensi hujan lebat dan longsor ini patut diwaspadai warga yang tinggal di empat kecamatan di Manggarai Barat,” kata Kepala Stasiun Meteorologi Komodo Manggarai Barat Sti Nenotek di Labuan Bajo.

Peringatan waspada dikeluarkan BMKG berdasar prakiraan cuaca berbasis dampak hujan lebat di Manggarai Barat.

Prakiraan itu mulai berlaku dari tanggal 12 Desember 2021 pukul 08.00 Wita hingga 13 Desember 2021 pukul 08.00 Wita.

Sti Nenotek mengajak masyarakat Manggarai Barat terkhusus di empat kecamatan tersebut untuk berhati-hati jika beraktivitas di luar rumah.

Hal itu dikarenakan jalanan akan menjadi basah, licin, dan jarak pandang menjadi berkurang.

Banjir akan menggenangi sebagian jalanan dan pemukiman, dan aliran banjir akan mengganggu aktivitas masyarakat dalam skala kecil.

BMKG ingatkan empat kecamatan di Manggarai Barat NTT rawan banjir dan longsor dalam dua hari ini karena hujan lebat
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News