Viral Keributan di Pantai Bangsal Sanur, Pecalang Bertindak, Polisi Bergerak

Senin, 21 April 2025 – 14:34 WIB
Viral Keributan di Pantai Bangsal Sanur, Pecalang Bertindak, Polisi Bergerak - JPNN.com Bali
Seorang pemuda yang berbuat onar di Pantai Bangsal, Sanur, Denpasar, diamankan pecalang dan juru parkir, Minggu (20/4) sore kemarin. Kasus ini masih ditangani Polsek Denpasar Selatan. Foto: Tangkapan layar di Instagram @unggitdesti

Petugas kami meminta keterangan saksi di lapangan,” ujar AKP Agus Adi Apriyoga.

“Dugaan awal, keributan terjadi antarkelompok rekan sendiri yang saat itu berada di bawah pengaruh alkohol," imbuhnya.

Berdasarkan keterangan saksi, keributan berhasil diredam oleh juru parkir dan pecalang yang bertugas di Pantai Bangsal.

Para pelaku kemudian diimbau untuk segera meninggalkan lokasi.

Sebagian dari mereka dibawa pulang menggunakan sepeda motor oleh rekannya masing-masing.

"Situasi saat ini sudah aman dan kondusif.

Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengidentifikasi para pelaku dan menggali motif di balik keributan tersebut.

Kami juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban di ruang publik, apalagi kawasan wisata seperti Pantai Bangsal," tutur AKP Agus Adi Apriyoga. (lia/JPNN)

Keributan terjadi di kawasan Pantai Bangsal, Desa Sanur Kaja, Kecamatan Denpasar Selatan. Seorang pemuda berbuat onar di tempat kejadian perkara

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News