Pekerja Las Konstruksi Terjatuh ke Jurang Sungai Ayung Bali, Tim Rescue Terkendala
Kamis, 06 Maret 2025 – 21:33 WIB

Tim SAR gabungan menggunakan peralatan mountaineering mencari pekerja las konstruksi yang terjatuh ke jurang Sungai Ayung, Abiansemal, Badung, Kamis (6/3) sore. Foto: Humas Basarnas Bali
Menurut Nyoman Sidakarya, upaya pencarian yang dilakukan malam hari, khususnya pada medan ekstrim harus memperhatikan faktor keselamatan tim SAR.
Hampir tiga jam lamanya tim SAR gabungan melakukan pencarian dengan menyisir sepanjang Sungai Ayung.
Namun, hingga pukul 21.40 WITA, tanda-tanda keberadaan korban tak kunjung ditemukan.
"Upaya pencarian dengan jarak pandang yang sangat minim tidak bisa maksimal.
Jadi, kami menghentikan sementara dan akan dilanjutkan besok pagi," tutur Nyoman Sidakarya. (lia/JPNN)
Seorang pekerja las konstruksi bernama Joko, 25, dilaporkan terjatuh ke jurang Sungai Ayung, Desa Bongkasa, Kecamatan Abiansemal, Badung, Kamis sore.
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News