Polri Bongkar Laboratorium Hasish di Jimbaran Bali, Tangkap 4 Tersangka, BB Bejibun

Selasa, 19 November 2024 – 19:54 WIB
Polri Bongkar Laboratorium Hasish di Jimbaran Bali, Tangkap 4 Tersangka, BB Bejibun - JPNN.com Bali
Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada memberikan keterangan kepada awak media terkait pengungakapan kasus laboratorium hasish di sebuah vila di Jalan Raya Uluwatu, Jimbaran. Empat orang tersangka diamankan dengan BB 25 kg hasish. Foto: Humas Polda Bali

“Hasish ini rencananya akan diedarkan di Cafe Puff Uluwatu, Jimbaran, Badung,” ujar Komjen Wahyu Widada.

Komjen Wahyu Widada mengatakan informasi lokasi clandestine lab yang berada di Uluwatu tersebut diperoleh dari data pendukung pengiriman mesin cetak H5.

Kemudian evapub hasish dan pods system serta beberapa prekusor atau bahan kimia serta alat-alat laboratorium  lainnya yang sebagian besar didatangkan dari China.

Barang-barang tersebut dikirim dari luar negeri melalui Kargo Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan sebagian lainnya dari dalam negeri.

Berdasarkan informasi dan analisis terhadap alat-alat produksi dan bahan baku pembuatan hasish tersebut, diperkirakan fasilitas ini mampu memproduksi barang haram tersebut dalam jumlah besar.

“Rencana dari hasil produksi narkotika dan psikotropika ini akan diedarkan secara masif untuk perayaan Tahun Baru 2025 di wilayah Bali dan Jawa.

Sebagian akan dikirim keluar negeri,” tutur Komjen Wahyu Widada. (lia/JPNN)

Bareskrim Polri kembali membongkar sebuah laboratorium narkotika hasish di sebuah vila di Jalan Raya Uluwatu Jimbaran, Kabupaten Badung, Bali.

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News