Innalillahi, Pemancing Probolinggo Korban Pantai Pandawa Ditemukan Meninggal

Senin, 18 November 2024 – 07:07 WIB
Innalillahi, Pemancing Probolinggo Korban Pantai Pandawa Ditemukan Meninggal - JPNN.com Bali
Tim SAR mengevakuasi jenazah pemancing asal Probolinggo, Ansori yang ditemukan meninggal di bibir Pantai Pandawa, Senin (18/11) pagi. Ansori hilang terseret arus pantai sejak Sabtu (16/11) lalu. Foto: Humas Basarnas Bali

bali.jpnn.com, NUSA DUA - Seorang pemancing asal Desa Recep, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, bernama Ansori, yang dilaporkan hilang terseret arus saat memancing di perairan Pantai Pandawa, Nusa Dua, Badung, Bali, Sabtu (16/11) lalu akhirnya ditemukan.

Pemuda 22 tahun itu ditemukan Senin (18/11) pagi dalam kondisi meninggal dunia.

Mayat korban ditemukan pukul 04.30 WITA dalam posisi terdampar di bibir pantai sekitar 100 meter arah timur dari lokasi korban terseret arus.

“Iya, sudah ditemukan Senin dini hari,” ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) Nyoman Sidakarya, Senin (18/11).

Sebanyak empat personel dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar segera menuju lokasi, setelah menerima informasi penemuan sesosok tubuh laki-laki terdampar.

Pada pukul 05.45 WITA jenazah Ansori akhirnya dievakuasi menuju RSUP Prof Ngoerah menggunakan ambulans layanan kesehatan Pantai Pandawa.

Ansori terseret arus Pantai Pandawa, Sabtu (16/11) lalu.

Tubuhnya menghilang terseret arus dan menghilang saat sedang memancing di pinggir pantai.

Seorang pemancing asal Desa Recep, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, bernama Ansori, yang dilaporkan hilang terseret arus Pantai Pandawa ditemukan meninggal
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News