Viral Video Polisi Tangkap Aktivis Hukum Bali Utara, Ini Pembelaan Polda Bali

Kamis, 23 November 2023 – 13:00 WIB
Viral Video Polisi Tangkap Aktivis Hukum Bali Utara, Ini Pembelaan Polda Bali - JPNN.com Bali
Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan. Foto: ANTARA/Rolandus Nampu

Dari hasil gelar perkara, kasusnya ditingkatkan dari saksi menjadi tersangka,” kata Kombes Jansen Panjaitan.

Kombes Jansen mengatakan penangkapan diawali dengan pemberitahuan status tersangka kepada Gede Putu Arka Wijaya.

Penyidik kemudian memperlihatkan dan menjelaskan Surat Perintah Penangkapan Nomor: SP. Kap/ 84/ XI/ Res. 1.24/ 2023/Reskrim tgl 14 November 2023 kepada tersangka.

“Penangkapan dilakukan karena ada indikasi saudara tersangka melarikan diri,” katanya.

Menurut Kombes Jansen, pada saat Upaya penangkapan, penyidik berupaya secara persuasif mengajak tersangka menuju Polres Buleleng,

Namun, tersangka secara tidak kooperatif menentang upaya paksa tersebut dengan cara berteriak, menentang, menantang, serta mendorong Penyidik.

Tersangka juga memanggil keluarga yang bersangkutan dan media-media online agar merapat ke rumah untuk melakukan upaya menghalangi penangkapan.

Kombes Jansen mengatakan penyidik masih terus berusaha menjelaskan agar tersangka dan keluarga kooperatif.

Viral Video polisi dari Polres Buleleng menangkap aktivis hukum Bali Utara Gede Putu Arka Wijaya, ini pembelaan Polda Bali
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News