Viral Video Polisi Tangkap Aktivis Hukum Bali Utara, Ini Pembelaan Polda Bali

Kamis, 23 November 2023 – 13:00 WIB
Viral Video Polisi Tangkap Aktivis Hukum Bali Utara, Ini Pembelaan Polda Bali - JPNN.com Bali
Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan. Foto: ANTARA/Rolandus Nampu

bali.jpnn.com, DENPASAR - Video polisi menangkap aktivis hukum Bali Utara Gede Putu Arka Wijaya lagi viral di media sosial.

Warganet banyak yang mempertanyakan pihak kepolisian dari Polres Buleleng melakukan penangkapan terhadap Gede Putu Arka Wijaya.

Banyak yang memprotes, tetapi ada juga sebagian yang mendukung.

Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan mengeklaim penangkapan Gede Putu Arka Wijaya oleh tim opsnal Polres Buleleng berjalan sesuai standar operasional prosedur (SOP).

“Penangkapan dilakukan dengan humanis dengan menyampaikan surat tertanggal 22 November 2023,” ujar Kombes Jansen Panjaitan.

Menurut Kombes Jansen, penangkapan terhadap Gede Putu Arka Wijaya pada pukul 21.30 WITA kemarin malam dilakukan berdasar LP/B/46/IV/2023/SPKT/ Polres Bll/ Polda Bali tertanggal 26 April 2023.

Kanit IV Tipidter Satreskrim Polres Buleleng Ipda Ketut Yulio Saputra memimpin langsung penangkapan terhadap Gede Putu Arka Wijaya.

“Penyidik telah mengantongi dua alat bukti yang sah sesuai Pasal 184 KUHAP.

Viral Video polisi dari Polres Buleleng menangkap aktivis hukum Bali Utara Gede Putu Arka Wijaya, ini pembelaan Polda Bali
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News