Kendaraan Nopol Rusia Berkeliaran di Bali, Pelaku Dominan Turis Asing, Polisi Bergerak

Minggu, 05 Maret 2023 – 08:23 WIB
Kendaraan Nopol Rusia Berkeliaran di Bali, Pelaku Dominan Turis Asing, Polisi Bergerak - JPNN.com Bali
Ilustrasi Kepolisian mengintensifkan patroli untuk memburu wisatawan asing yang menggunakan kendaraan dengan nomor polisi dari Rusia. Foto: Humas Polresta Denpasar.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Turis asing yang berlibur ke Bali kembali bikin ulah.

Polisi menemukan fakta ada wisatawan mancanegara (wisman) di Bali yang nekat berkendara di jalanan Pulau Dewata dengan menggunakan nomor polisi (nopol) tidak sesuai aturan.

Temuan polisi, turis asing itu menggunakan kendaraan dengan nopol Rusia.

Kabid Humas Polda Bali Kombes Satake Bayu mengatakan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) beserta jajaran sedang melakukan pengejaran terhadap kendaraan roda empat dan dua yang tidak sesuai aturan itu.

 “Kepolisian tengah meningkatkan patroli di kawasan wisata untuk mengejar wisatawan asing yang menggunakan kendaraan dengan nomor polisi tidak sesuai aturan,” ujar Kabid Humas Polda Bali Kombes Satake Bayu.

Menurut Kombes Satake Bayu, titik sasaran patroli adalah Kuta, Seminyak, Canggu hingga Tanah Lot, termasuk Ubud dan kawasan wisata lainnya baik di Gianyar maupun Denpasar.

“Patroli tersebut juga sambil melaksanakan penindakan tilang terhadap para pengendara yang ditemukan melanggar lalu lintas yang didominasi oleh warga negara asing,” katanya.

Ditlantas Polda Bali, kata Kombes Satake Bayu, memastikan akan melakukan pengejaran terhadap WNA dan pengguna kendaraan yang menggunakan nopol tidak sesuai aturan.

Kendaraan roda empat dan dua dengan nomor polisi Rusia berkeliaran di Bali, pelaku dominan turis asing, polisi bergerak
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News