Detik-detik Evakuasi 5 ABK KM Linggar Petak 89 yang Tenggelam di Samudra Hindia, Haru
Seusai pemindahan para korban, KN SAR Arjuna kemudian merapat ke Pelabuhan Benoa, Denpasar.
Kabar terbaru, KM Bahari Nusantara masih melakukan pencarian terhadap sembilan ABK KM Linggar Petak 89 yang tenggelam dihantam gelombang tinggi Samudra Hindia, Rabu (28/2) lalu pukul 13.00 WITA.
Sembilan korban yang belum diketahui kabarnya, yakni Dana Prasasty, Ryan Perdana Syah Putra, M. Bagas Syaifudin, Sendi Wahyudi, Jaya Rahman, Maman Sulaeman, Candra, Mohamad Jaelani dan Indra Pamungkas.
Sebelumnya, KM Linggar Petak 89 yang tengah mencari ikan tenggelam di Samudra Hindia, tepatnya pada koordinat 09°21'S - 115°03'T, kemarin (28/2) pukul 13.00 WITA.
Posisi kapal dengan penumpang 15 orang diperkirakan tenggelam berjarak kurang lebih 34 NM dari Pelabuhan Benoa, Bali.
Insiden ini menyebabkan satu ABK meninggal, lima selamat, sedangkan sembilan lainnya masih dalam tahap pencarian. (lia/JPNN)
Detik-detik evakuasi 5 ABK KM Linggar Petak 89 yang tenggelam di Samudra Hindia berlangsung penuh haru. Para korban dipindahkan dari KM Bahari Nusantara 25
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News