Forensik RSUP Prof Ngoerah Bongkar Hasil Autopsi Gusti Mirah, Ada Tanda Aneh

Rabu, 24 Agustus 2022 – 20:34 WIB
Forensik RSUP Prof Ngoerah Bongkar Hasil Autopsi Gusti Mirah, Ada Tanda Aneh - JPNN.com Bali
Ilustrasi mayat perempuan yang ditemukan di saluran air Hutan Kelatakan Melaya Jembrana. Foto: dok JPNN.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Tim forensik RSUP Prof Ngoerah Sanglah Denpasar menyelesaikan autopsi jenazah perempuan yang ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan di saluran air Hutan Kelatakan, Sumbersari, Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, Selasa (23/8).

Tim forensik melakukan autopsi jenazah perempuan asal Desa Buduk, Mengwi, Badung, itu sejak pukul 09.00 WITA.

Autopsi dilakukan seusai dilakukan pemeriksaan luar.

Hasil autopsi kemudian diserahkan ke Laboratorium Forensik Polda Bali untuk memastikan penyebab kematian karyawan outsourcing Bank BPD Cabang Gianyar ini.

"Waktu autopsi standar dua sampai tiga jam, sekitar itu, tetapi kami masih memerlukan pemeriksaan lain.

Jadi, ada beberapa sampel yang harus kami periksa ke Labfor Polda Bali," kata Kepala Instalasi Forensik RSUP Prof Ngoerah Dokter Kunthi Yulianti di Denpasar.

Dokter Kunthi menegaskan menerima jenazah korban sejak Selasa malam kemarin (23/8) pukul 20.28 WITA.

Menurut Dokter Kunthi, jenazah korban secara umum telah mengalami pembusukan.

Tim Forensik RSUP Prof Ngoerah membongkar hasil autopsi Gusti Mirah yang ditemukan tewas di saluran air Hutan Kelatakan Melaya Jembrana, ada tanda aneh
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News