Detik-detik Kapal Feri Tabrak Jukung Nelayan Karangasem di Perairan Kubu, Ngeri
bali.jpnn.com, AMLAPURA - Dua nelayan asal Desa Tulamben, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem, Bali nyaris bernasib nahas saat melaut, Rabu (10/8).
Kedua nelayan tersebut, masing-masing Ketut Wisnu Murti (25) dan Gede Toya (39) berhasil diselamatkan Tim SAR Gabungan.
Keduanya sempat terombang-ambing di Perairan Kubu, Karangasem akibat kerusakan parah pada jukungnya setelah ditabrak kapal feri yang tidak diketahui identitasnya.
Basarnas Bali menyebut insiden tabrakan kapal dengan perahu nelayan itu terjadi sekitar pukul 07.00 WITA.
"Kita menerima laporan dari Balawista Tulamben pada pukul 08.15 WITA dengan keterangan waktu kejadian kurang lebih pukul 07.00 WITA," kata Kepala Basarnas Bali Gede Darmada.
Menurut Darmada, kedua nelayan mulai melaut sejak pukul 05.00 WITA pagi untuk mencari ikan di sekitar Perairan Kubu, Karangasem.
"Ketika menarik jaring ikan, datang kapal feri dari arah timur menuju ke barat kemudian menabrak jukung korban,” ujar Gede Darmada.
Akibat tabrakan yang tak seimbang itu, jukung nelayan Kubu Karangasem rusak parah setelah dua katir atau kayu penyeimbang perahu terlepas.
Detik-detik jukung yang ditumpangi nelayan Kubu Karangasem ditabrak Kapal Feri di perairan Kubu, Rabu (10/8) pagi, ngeri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News