Jenderal Andhika Mutasi Belasan Perwira Kodam IX/Udayana, Mengejutkan Ada Dua Organ Baru

Sabtu, 20 November 2021 – 12:25 WIB
Jenderal Andhika Mutasi Belasan Perwira Kodam IX/Udayana, Mengejutkan Ada Dua Organ Baru - JPNN.com Bali
Panglima TNI Jenderal Andhika Perkasa. Foto: Ricardo/JPNN.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Panglima TNI Jenderal Andhika Perkasa membuat gebrakan baru setelah dilantik jadi Presiden Joko Widodo di Istana Negara.

Tidak saja memutasi sejumlah jenderal, ratusan perwira menengah di lingkungan TNI ikut digeser Jenderal Andhika Perkasa.

Dari ratusan perwira menengah tersebut, belasan di antaranya tersebar di lingkungan Kodam IX/Udayana.

Mutasi ini berdasar Kep 791.XI.2021, Kep. 1029.XI.2021 dan Kep 795.XI.2021 yang ditandatangani langsung Panglima TNI Jenderal Andhika Perkasa.

Beberapa nama yang masuk daftar mutasi adalah Kolonel Inf I Made Alit Yudana dari Dandim 1611/Badung Kodam IX/Udayana jadi Kasubditlitbangapter Sismet Sdirlitbang Pusterad.

Posisinya akan digantikan Kolonel Inf Dody Triyo Hadi dari Danbrigif Mekanis Raider – 6/Trisakti Balajaya/2 Kostrad.

Dandim Karangasem Letkol Inf Bima Santosa ikut masuk daftar mutasi untuk menempati posisi baru sebagai Dandodiklatpur Kodam IX/Udayana yang menjadi organisasi baru di lingkup Kodam Udayana.

Posisinya bakal digantikan Letkol Inf Sutikno, pamen Mabes TNI.

Panglima TNI Jenderal Andhika Perkasa mutasi belasan perwira Kodam IX/Udayana sekaligus memunculkan dua organ baru yakni Yonarhanud dan Yonarmed
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News