Hi..Ngeri! Tulang Belulang Berserakan di Pantai Seseh Gianyar, Ini Dugaan Polisi

Kapolsek Blahbatuh AKP Yoga Widyatmoko, menuturkan, tulang belulang itu awalnya ditemukan oleh saksi Ketut Suastika, warga Banjar Sema, Desa Pering, Kecamatan Blahbatuh, pukul 15.00 Wita.
Ketika itu, saksi sedang berjalan menyisir pantai dan kemudian melihat ada potongan tulang berserakan di atas pasir.
"Saksi kemudian memungut tulang-tulang tersebut," ungkap AKP Yoga Widyatmoko.
Saksi lalu memasukkan tulang-tulang tersebut ke dalam sebuah tas serta melaporkan temuannya tersebut kepada anggota Satuan Pol Air yang kebetulan sedang melakukan patroli.
Polsek Blahbatuh selanjutnya melakukan upaya penyelidikan terkait temuan tulang belulang tersebut.
Di antaranya turun langsung ke lokasi penemuan tulang belulang dan melakukan olah TKP.
Pihaknya juga mengumpulkan keterangan dari saksi.
"Setelah kami lakukan pengecekan, tulang itu berjumlah 8 buah.
Temuan tulang yang berserakan di Pantai Seseh, Blahbatuh, Gianyar masih didalami kepolisian. Indikasi awal, bukan tulang manusia, tetapi hewan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News