Polisi Blahbatuh Duga Penjaga Warung Ningsih Asal Bondosowo Meninggal Karena Penyakit Ini
bali.jpnn.com, GIANYAR - Penyidik Unit Reskrim Polsek Blahbatuh masih berupaya membongkar penyebab kematian penjaga warung bernama Suwarma, 60, asal Bondowoso,
Jawa Timur, di kamar tidurnya di Jalan Bypass Ida Bagus Mantra, Banjar Patolan, Desa Pering, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Minggu (5/9)
Dugaan sementara, korban yang merantau cukup lama di Bali meninggal dunia lantaran sakit.
“Sehari sebelum meninggal, menurut keterangan saksi, korban mengeluh sesak napas dan badannya panas," ujar Kapolsek Blahbatuh, AKP Yoga Widyatmoko dilansir dari Baliexpress.id.
Menurut AKP Yoga Widyatmoko berdasar kesaksian saksi Ni Wayan Emi Damayati, korban sering mengeluh menderita sakit asam lambung dan tekanan darah tinggi.
Dimana sakit asam lambungnya memang sering kambuh-kambuhan, sehingga membuat korban sering membeli obat di apotek.
“Jadi, dugaan sementara korban meninggal dunia karena sakit yang dideritanya,” papar AKP Yoga Widyatmoko.
Usai olah TKP, jenazah korban dibawa ke RS Ari Canti, Ubud, untuk dilakulan pemeriksaan luar.
Polisi Blabatuh Gianyar menduga penjaga warung Ningsih asal Bondowoso, Jawa Timur meninggal dunia lantaran mengidap penyakit
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News