Penerbang TNI AU Latihan Tempur di Perairan Tanjung Benoa Bali, Sangar

Sabtu, 17 September 2022 – 21:36 WIB
Penerbang TNI AU Latihan Tempur di Perairan Tanjung Benoa Bali, Sangar - JPNN.com Bali
Penerbang pesawat tempur TNI AU terbang dengan parasut parasailing mengikuti latihan "Emergency Escape and Eject" di perairan Tanjung Benoa, Badung, Bali, Jumat (16/9). Foto: ANTARA/Naufal Fikri Yusuf

bali.jpnn.com, BADUNG - 30 penerbang pesawat tempur TNI AU mengikuti latihan "Emergency Escape and Eject" di perairan Tanjung Benoa, Badung, Bali.

Penerbang tempur TNI AU yang melaksanakan latihan tersebut berasal dari sejumlah skadron di antaranya dari Skuadron Udara 3 Lanud Iswahjudi, Madiun.

Kemudian Skuadron Udara 11 Lanud Hasanuddin, Skuadron Udara 14 Lanud Iswahjudi, Skuadron Udara 15 Lanud Iswahjudi dan Skuadron Udara 21 Lanud Abdurahman Saleh.

Latihan tersebut diselenggarakan jajaran Komando Operasi Udara (Koopsud) II TNI AU untuk meningkatkan kemampuan para penerbangan tempur.

Mereka latihan keluar dari pesawat menggunakan kursi lontar untuk menyelamatkan diri apabila menghadapi kondisi darurat.

Dalam latihan itu, para penerbang tempur, melaksanakan terbang dengan parasut parasailing ditarik dengan kapal cepat.

Skenarionya pesawat mengalami permasalahan sehingga harus dilakukan penyelamatan diri dengan kursi lontar atau ejection seat dan melakukan pendaratan.

"Latihan ini adalah salah satu kegiatan untuk melatih penerbang tempur di bawah satuan jajaran Koopsud II saat menghadapi kondisi emergency atau darurat ketika keluar dari pesawat.

30 penerbang pesawat tempur TNI AU mengikuti latihan tempur di Perairan Tanjung Benoa, Badung, Bali, sangar
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News