Brigjen Suradiyana: Kami Minta Jawab Jujur, Jangan Ditutup-tutupi
Brigjen Suradiyana Irwil I mengatakan apabila ada hal-hal yang kurang dipahami dalam proses audit, langsung ditanyakan kepada masing-masing Tim Auditor.
Dia berharap Tim Auditor menjadi konsultan yang baik selama melaksanakan tugas di Polda Bali.
"Apabila ada (masalah) administrasi atau hal-hal lainnya yang kurang dipahami oleh masing-masing objek agar dibimbing dan diarahkan supaya ke depan penggunaan anggaran Polda Bali menjadi lebih baik dan tidak melenceng dari aturan," ujarnya.
Wakapolda Bali Brigjen Ketut Suardana minta selama Audit Itwasum Polri, jajarannya menyiapkan semua administrasi bahan-bahan yang akan menjadi objek pemeriksaan yang dibutuhkan oleh Tim Audit secara transparan.
"Jangan ada yang ditutup-tutupi mengenai penggunaan anggaran masing-masing satuan kerja.
Apabila ada yang kurang dipahami agar minta arahan dan petunjuk langsung kepada Tim Audit supaya tidak melenceng dari aturan," ucap Brigjen Suardana.
Brigjen Ketut Suardana juga meminta Tim Audit Kinerja Tahap II Itwasum Polri berkenan membimbing anggota Polda Bali jika mengalami kebingungan selama proses audit berlangsung.
"Apabila ada yang kurang dipahami oleh pejabat Satker yang diaudit, mohon kiranya Tim Audit dapat mengarahkan agar ke depannya Polda Bali tidak melenceng dari aturan yang sudah ada," papar Brigjen Suardana. (antara/lia/jpnn)
Ketua Tim Audit Kinerja Tahap II Itwasum Polri T.A 2022 Brigjen Suradiyana Irwil I: kami minta jawab dengan jujur, jangan ditutup-tutupi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News