Duet Bule Eropa Beraksi Sadis Merampok Pasutri Asal Italia di Bali, Begini Kronologisnya, Ngeri

"Saat beraksi pelaku mengikat kaki dan tangan, serta memasang lakban mata dan mulut kedua korban," terang Kombes Jansen Avitus Panjaitan, Selasa (28/12).
Tak hanya itu, para pelaku juga menganiaya serta mengancam akan membunuh istri korban jika ia tidak memberitahu password akun Bitcoin milik korban.
Setelah korban tak berdaya, para pelaku mengambil uang sebesar USD 417.794 atau sekitar Rp 5,8 miliar, 4 buah laptop, 6 buah handphone, kamera, dan hard disk.
Di samping itu, para pelaku juga merampas 4 buah BPKB dan STNK motor, 6 buah BPKB mobil, uang tunai Rp 200 juta, 10.000 Euro dan 3.000 Real yang tersimpan dalam brankas.
Setelah menerima laporan korban, jajaran Polsek Kuta Utara bergerak cepat dan kurang dari 24 jam berhasil meringkus kedua pelaku.
"Nicola Disanto dan Gregory Lee Simpson dapat diamankan di sebuah apartemen di seputaran Denpasar," kata Kombes Jansen.
Salah satu pelaku yakni Nicola Disanto merupakan mantan karyawan korban.
Pelaku nekat merampok lantaran merasa sakit hati terhadap korban. (gie/JPNN)
Duet bule Eropa nekat beraksi melakukan perampokan terhadap seorang pasutri asal Italia. Begini kronologisnya, ngeri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News