Kemenhub Pastikan Bandara Ngurah Rai Siap Sambut Turis Asing, Ini Yang Kurang

Kamis, 07 Oktober 2021 – 18:23 WIB
Kemenhub Pastikan Bandara Ngurah Rai Siap Sambut Turis Asing, Ini Yang Kurang - JPNN.com Bali
Suasana loket di pintu kedatangan internasional Bandara Ngurah Rai, Bali. (Istimewa)

Berdasar Instruksi Menteri Dalam Negeri No. 49 Tahun 2021 tentang Perubahan Inmendagri No.  47 Tahun 2021 yang dikeluarkan tanggal 5 Oktober 2021, ada beberapa peryaratan

yang wajib dipatuhi penumpang pesawat yang menuju pulau Jawa dan Bali.

Yakni menunjukkan kartu vaksin, minimal dosis pertama dan hasil tes PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 2x24 jam.

Sedangkan untuk menuju kota di wilayah luar Pulau Jawa dan Pulau Bali dengan level 3 dan 4 dengan menunjukkan kartu vaksin dosis lengkap dan hasil tes PCR yang berlaku 2x24 jam.

Dan, untuk level 1 dan 2 dengan menunjukkan hasil tes PCR yang berlaku 2x24 jam atau hasil tes antigen berlaku 1x24 jam.

Saat ini Direktorat Jenderal Perhubungan Udara tengah mempersiapkan konsep aturan perjalanan dengan moda transportasi udara merujuk Inmendagri Nomor 49 Tahun 2021. (antara/lia/JPNN)

Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub pastikan Bandara Ngurah Rai siap sambut turis asing. Tinggal persiapan hotel karantina

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News