Awal 2024, 15 Kapal Pesiar Daftar Bersandar di Pelabuhan Celukan Bawang

Kamis, 04 Januari 2024 – 08:17 WIB
Awal 2024, 15 Kapal Pesiar Daftar Bersandar di Pelabuhan Celukan Bawang - JPNN.com Bali
Kapal pesiar Celebrity MIllenium singgah di Pelabuhan Celukan Bawang, Buleleng, Bali, Selasa (2/1). Foto: ANTARA/HO-Pelindo Celukan Bawang

Membuka awal 2024, dua kapal pesiar jumbo singgah dengan lego jangkar di Pelabuhan Celukan Bawang, yakni Norwegian Jewel dan Celebrity Millenium.

Norwegian Jewel merupakan kapal pesiar berbendera Bahama dengan panjang 294 meter yang membawa 2.350 penumpang dan 1.033 kru.

Kapal pesiar itu berlayar dari Laem Chabang, Provinsi Chonburi, Thailand dan berlayar ke sejumlah titik di Asia Tenggara termasuk Pelabuhan Celukan Bawang dan Benoa dan kembali bertolak menuju Singapura.

Kapal pesiar Celebrity Millenium juga lego jangkar di sekitar pelabuhan karena panjang kapal pesiar berbendera Malta itu memiliki panjang 294 meter.

Kapal berbobot 91.011 gross tonage (GT) itu tiba pada Selasa (2/1) membawa sebanyak 1.794 penumpang dan 934 awak kapal.

Setelah menginjakkan kaki di daratan Buleleng, turis mancanegara yang turun dari kapal pesiar kemudian menjelajahi sejumlah objek wisata yang ditawarkan agen perjalanan wisata.

Seperti Bedugul, air panas Banjar hingga destinasi budaya lainnya. (lia/JPNN)

Awal 2024, 15 kapal pesiar daftar bersandar di Pelabuhan Celukan Bawang, Buleleng, ribuan turis berlibur di Bali utara

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News