Bali Usul Tambah Penerbangan Langsung 20 Kota di China, Menparekraf Merespons

Rabu, 25 Januari 2023 – 17:58 WIB
Bali Usul Tambah Penerbangan Langsung 20 Kota di China, Menparekraf Merespons - JPNN.com Bali
Pesawat China Airlines disambut water salute saat mendarat di Bandara Ngurah Rai, Bali. Turis China mulai berdatangan ke Bali. Foto Sources for JPNN.com

Wagub Cok Ace bahkan merasa gembira dan antusias.

"Kami menyaksikan hal yang luar biasa, suasananya sangat berbeda jika dibandingkan saat kami melepas wisman China terakhir pada 5 Februari 2020 yang menandai penutupan akses masuk karena situasi pandemi kala itu,” katanya.

Menurutnya, besarnya kecintaan turis China dengan Bali karena adanya kedekatan secara historis, seperti peninggalan-peninggalan yang menunjukkan akulturasi budaya Bali -Tiongkok.

Faktor alam ikut mendorong wisman China memilih Bali sebagai objek wisata favorit.

“Negara mereka begitu luas. Jadi, untuk mencari laut sangat jauh, karena itu mereka sangat antusias berwisata ke Bali," tambahnya.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyatakan harapan Pemprov Bali menjadi perhatian pihaknya.

Sandiaga Uno mengatakan sedang menggarap tiga kota potensial, yaitu Beijing, Shanghai, dan Guangzhou.

Untuk jumlah penerbangan, Kemenparekraf akan melakukan pendekatan ke maskapai di Indonesia dan China.

Pemprov Bali mengusulkan menambah jumlah penerbangan langsung 20 kota di China, Menparekraf Sandiaga Uno merespons
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News