Presiden Putin Kirim Sinyal Buka Penerbangan Moskow – Bali, Bikin Tersenyum

Sabtu, 02 Juli 2022 – 10:57 WIB
Presiden Putin Kirim Sinyal Buka Penerbangan Moskow – Bali, Bikin Tersenyum - JPNN.com Bali
Presiden Joko Widodo (kiri) berjabat tangan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) seusai menyampaikan pernyataan bersama di Istana Kremlin, Moskow, Rusia, Kamis lalu (30/6). Foto: ANTARA FOTO/BPMI-Laily Rachev/rwa.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Presiden Rusia Vladimir Putin menyebut bahwa pembicaraannya dengan Presiden RI Joko Widodo alias Jokowi dalam kunjungannya ke Moskow dilakukan dalam suasana seperti dialog bisnis dan sangat informatif.

Selain itu, pembahasan terkait kerja sama kemanusiaan, budaya, pariwisata, dan pendidikan juga turut dibahas.

Hal itu mencakup pelonggaran pembatasan perjalanan terkait Covid-19 serta kebijakan bebas visa untuk menunjang industri pariwisata kedua negara.

Presiden Putin membuka sinyal sesegera mungkin membuka penerbangan langsung dari Moskow ke Bali, Indonesia.

Saat ini delegasi kedua negara tengah mendiskusikan rencana pembukaan jalur penerbangan Moskow – Denpasar, Bali.

“Terkait pembicaraan dengan Bapak Joko Widodo pada hari ini, kegiatan dilakukan dalam suasana bisnis (business-like manner) dan sangat informatif,” kata Putin dalam keterangan pers yang Kedutaan Besar Rusia di Jakarta.

Presiden Putin menegaskan bahwa Indonesia merupakan salah satu mitra kunci Rusia di kawasan Asia-Pasifik.

Dia juga mengatakan bahwa hubungan Indonesia dan Rusia berjalan secara konstruktif dan saling menguntungkan dengan berdasarkan tradisi persahabatan yang baik dan saling bantu satu sama lain.

Presiden Rusia Vladimir Putin kirim sinyal segera membuka penerbangan Moskow – Bali saat berbincang dengan Presiden Jokowi, bikin tersenyum
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News