BBTF 2022 Ajang Promosi Pariwisata Berkualitas, Target Transaksi Rp 5,2 Triliun

Rabu, 15 Juni 2022 – 20:02 WIB
BBTF 2022 Ajang Promosi Pariwisata Berkualitas, Target Transaksi Rp 5,2 Triliun - JPNN.com Bali
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno meninjau penyelenggaraan Bali Beyond Travel and Fair (BBTF) 2021 di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali. Foto: ANTARA/Naufal Fikri Yusuf

bali.jpnn.com, DENPASAR - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengharapkan pelaku pariwisata pada Bali & Beyond Travel Fair (BBTF) 2022 memperkenalkan pariwisata Indonesia yang berkualitas dan berkelanjutan.

Targetnya, kunjungan turis domestik maupun mancanegara kian pulih, mendekati sebelum pandemi Covid-19.

Menurut Menteri Sandi, saat ini Indonesia sudah mulai beralih dari mass tourism (pariwisata massal) ke jenis pariwisata yang lebih menekankan kualitas.

“Ke depan mengarah ke wellness tourism, health tourism, sport tourism, dan MICE (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition),” ujar Menparekraf Sandiaga Uno.

Menteri Sandi mendukung Bali & Beyond Travel Fair 2022 karena akan membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, serta membuka peluang usaha dan lapangan kerja. 

BBTF 2022 merupakan pameran pariwisata yang fokus mempromosikan sektor tersebut kepada dunia dengan mempertemukan 270 buyers dari 30 negara dengan 183 sellers dari 30 kabupaten/kota di 13 provinsi.

Target nilai transaksi dalam BBTF 2022 ialah sebesar Rp 5,2 triliun atau meningkat 22 persen dibandingkan realisasi transaksi di BBTF 2021 sebesar Rp 4 triliun.

Pameran itu diselenggarakan dengan skema hibrid mulai 14-18 Juni 2022 di Bali International Convention Centre, ITDC, Nusa Dua, Bali.

BBTF 2022 jadi ajang promosi pariwisata berkualitas Indonesia dan Bali khususnya, target transaksi Rp 5,2 Triliun
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News