Pariwisata Bali Sambut Libur Sekolah, Cari Kamar di Sanur Hingga Ubud Mulai Susah
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus Pemayun mengharapkan praktik yang sudah baik dilakukan oleh industri pariwisata pada saat libur Lebaran 2022 dilanjutkan dalam menyambut libur kenaikan kelas anak-anak sekolah.
"Saat libur Lebaran, rata-rata kenaikan okupansi hotel sekitar 30-40 persen.
Bahkan, untuk hotel-hotel di kawasan Sanur, Kuta dan Ubud, sampai cukup susah untuk mencari kamar," ujar Tjok Bagus Pemayun.
Wisatawan domestik yang datang ke Bali pada musim libur Lebaran, menurut dia, didominasi dari DKI Jakarta, kemudian disusul dari Jawa Timur.
Kadispar Tjok Bagus Pemayun memprediksi pada saat libur sekolah mulai Juni mendatang, jumlah kunjungan wisatawan domestik ke Bali bisa lebih tinggi 20 persen dibandingkan saat libur Lebaran.
Karena itu, Tjok Bagus Pemayun mengingatkan hotel dan pelaku usaha pariwisata lainnya untuk tetap disiplin menerapkan protokol CHSE, sehingga wisatawan bisa merasa aman dan nyaman saat berwisata ke Bali.
"Hotel harus tetap disiplin protokol CHSE, yakni menyangkut kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan.
Jangan terjebak euforia karena kasus Covid-19 melandai," kata Tjok Pemayun.
Pariwisata Bali menyambut libur sekolah seusai libur Lebaran 2022, cari kamar di Sanur, Kuta hingga Ubud sudah mulai sulit
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News