Kemenhub Tambah Penerbangan ke Lombok dari Bali, Jakarta dan Surabaya, Segini Jumlahnya
"Seluruh jalur extra flight tetap terkoneksi dengan jalur-jalur penerbangan reguler sehingga konektivitas ke Lombok dalam rangka MotoGP Mandalika tetap maksimal seutuhnya," ujarnya.
Dirjen Perhubungan Udara Novie Riyanto mengungkapkan bahwa pihaknya bersama operator penerbangan telah melakukan tiga upaya dalam pemenuhan kebutuhan transportasi udara, yakni dalam bentuk extra flight, charter flight, dan positioning flight.
Total ada 168 penerbangan dengan 29.300 kursi.
“Extra flight kita sediakan sekitar 135 flight dengan kapasitas lebih dari 25.000 kursi, dari Cengkareng ke Lombok itu sekitar 19.000, Denpasar (Bali) - Lombok 2.718 kursi, Surabaya-Lombok 3.834," papar Novie Riyanto. (antara/lia/jpnn)
Kementerian Perhubungan menambah jumlah penerbangan ke Lombok dari Bali, Jakarta dan Surabaya, jumlahnya mencapai puluhan ribu kursi
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News