Pj Gubernur Bali Soft Opening Turyapada Tower, Dibuka Gratis, Yuk Gas!
Wisatawan dapat menikmati jembatan kaca, restoran putar 360 derajat dari ketinggian, dan panoramik.
“Dari atas kita bisa lihat tiga danau, sebelum nanti diresmikan kita soft opening, jadi sudah tahu kekurangannya.
Petugas seperti apa akan mengatur flow, yang penting ini gratis sebelum ada perdanya, gratis biar masyarakat bisa menikmati,” ujar Pj Gubernur Bali.
Menurut Pj Gubernur Bali, Turyapada Tower ini akan mengatasi blank spot terutama di Bali Utara.
Namun, proses uji coba dengan beberapa stasiun televisi dan beberapa titik masih terus berproses.
Kepala Diskominfos Bali Gede Pramana mengatakan melalui portal resmi Turyapada Tower siapa saja dapat berkunjung secara gratis.
Namun, jumlah pengunjung dibatasi 30 orang pada pagi hari dan 30 orang pada sore hari.
Pemprov Bali memastikan keamanan bangunan di atas bukit tersebut.
Turyapada Tower di Desa Pegayaman, Sukasada, Buleleng, Bali, resmi beroperasi. Turyapada Tower dibuka secara gratis untuk masyarakat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News