Mengulik Produk Kriya Berbahan Skateboard Bekas: Unik, Langganan Artis

Senin, 04 November 2024 – 10:51 WIB
Mengulik Produk Kriya Berbahan Skateboard Bekas: Unik, Langganan Artis - JPNN.com Bali
Contoh produk kacamata Manta Series produksi Eri Suanda. Foto: Instagram @es_workingwoodproject.

Produknya mulai dikenal musisi Denny Frust.

Produk kacamata Eri Suanda dipesan dan digunakan oleh Denny Frust untuk manggung dan kontennya di sosial media.

Berkat itu, teman-teman dari Denny Frust yang juga kalangan musisi pun turut tertarik akan produk ES Working Wood Project, nama usahanya.

Sebut saja penyanyi Marcell Siahaan, Sandhy Sandoro hingga Ras Muhammad.

Anak ketiga dari empat bersaudara, pasangan suami istri Ketut Suryawan dan Upik Haznah ini mengungkapkan proses pengerjaan produk ini ini harus bergulat dengan papan skateboard bekas selama tiga hingga empat hari.

Mulai dari pemotongan pola sesuai dengan bentuk gagang yang diinginkan pembeli, menghaluskannya hingga tahap pengecatan dengan cat bening.

Produknya kini menyebar, tidak hanya di lokal Bali, tetapi juga nasional dan internasional.

"Produk yang kami hasilkan limited edition, ini yang bikin unik dan mengundang ketertarikan konsumen,” ucapnya.

Eri Suanda – sapaan akrabnya banyak melahirkan produk kriya berbahan dasar kayu yang berasal dari papan skateboard bekas.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News