Persiapan Bali Airshow 2024 Klir, Lalu Lintas Penerbangan Aman, tetapi

Selasa, 17 September 2024 – 16:29 WIB
Persiapan Bali Airshow 2024 Klir, Lalu Lintas Penerbangan Aman, tetapi - JPNN.com Bali
Pesawat tempur TNI AU siap beratraksi di atas udara Bandara Ngurah Rai saat ajang Bali International Airshow (BIA) 2024 yang akan digelar pada 18 hingga 21 September. Foto: dok TNI AU

“Karena besok dan dua hari relatif masif sehingga mungkin sedikit terganggu, jadi, lebih baik hari ini,” ujar Menhub Budi Karya Sumadi.

“Untuk itu saya minta maaf kepada mereka yang datang pergi ke Bali, tetapi saya yakini dengan pertunjukan udara ini Bali menjadi suatu pusat kegiatan yang bukan saja kegiatan tapi teknologi,” imbuh Menhub Budi Karya Sumadi.

Menhub meyakini suksesnya Bali International Airshow akan berdampak pula bagi perekonomian.

“Tamu asing yang datang ke sini pasti memberikan promosi, katakan G20, turis meningkat pesat dengan diadakan disini, dan dilakukan berulang maka Bali makin terkenal, kita berusaha untuk membuat seimbang,” tuturnya.

Penyelenggara menyebut jumlah pengunjung pameran kedirgantaraan ini diperkirakan mencapai 6.000 orang.

Oleh karena itu, selain antisipasi di udara dilakukan pula antisipasi kemacetan di sekitar lokasi pameran, yakni di General Aviation Terminal, South Apron, Jl. Bypass Ngurah Rai.

Untuk itu penyelenggara memberikan opsi transportasi umum, termasuk bus antar-jemput, dan layanan pemesanan kendaraan lainnya. (antara/lia/JPNN)

Bali International Airshow (BIA) 2024 yang berlangsung di Bandara Gusti Ngurah Rai pada 18 – 21 September dipastikan tanpa kendala.

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News