ORI Singgung Pengawasan Orang Asing di Bali, Kakanwil Pramella Buka Suara
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali Pramella Y. Pasaribu, menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan sinergi dengan ORI Provinsi Bali dalam meningkatkan pelayanan dan pengawasan orang asing di Bali.
"Kami akan terus bersinergi dengan Ombudsman RI Provinsi Bali untuk memastikan pelayanan keimigrasian di Bali berjalan dengan baik dan sesuai dengan peraturan yang berlaku," ujar Pramella Pasaribu.
Pramella juga menyampaikan beberapa langkah yang akan dilakukan.
Seperti melakukan operasi gabungan dengan instansi terkait, meningkatkan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, serta memperkuat sistem pengawasan keimigrasian. (lia/JPNN)
Ombudsman RI (ORI) Provinsi Bali menyinggung pengawasan orang asing di Bali, Kakanwil Kemenkumham Bali Pramella Pasaribu buka suara
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News