Pramella Melantik 23 Pejabat Kemenkumham Bali, Pesan untuk Menjaga Integritas

Rabu, 29 Mei 2024 – 20:07 WIB
Pramella Melantik 23 Pejabat Kemenkumham Bali, Pesan untuk Menjaga Integritas  - JPNN.com Bali
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali Pramella Yunidar Pasaribu melantik dan mengambil sumpah 23 orang pejabat pada Rabu (29/5) di aula Dharmawangsa. Foto: Kemenkumham Bali

Pramella mengingatkan para pejabat untuk selalu mengedepankan kepentingan negara dan masyarakat dalam setiap mengambil keputusan.

"Sebagai aparatur negara, kita harus selalu menjunjung tinggi integritas dan profesionalisme.

Hindari segala bentuk perbuatan tercela yang dapat mencoreng nama baik institusi," kata Pramella Pasaribu.

Pramella juga berpesan kepada para pejabat untuk terus meningkatkan kompetensi dan pengetahuan.

Pramella mendorong para pejabat untuk mengikuti pelatihan dan pendidikan yang relevan dengan bidang tugasnya.

"Pengetahuan dan kompetensi yang terus berkembang akan membantu para pejabat dalam menjalankan tugas dengan lebih baik.

Oleh karena itu, saya mendorong para pejabat untuk terus belajar dan mengembangkan diri," ucap Pramella Pasaribu.

Pramella Pasaribu menyampaikan selamat kepada Pejabat Administrasi dan Fungsional yang telah diambil sumpah dan dilantik.

Kepala Kanwil Kemenkumham Bali Pramella Yunidar Pasaribu melantik 23 pejabat adimistrasi dan fungsional, pesan untuk menjaga integritas & profesionalisme
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News