Bali Memulangkan Ratusan Gelandangan ke Jatim & NTB, Dinsos Ungkap Fakta
“Ini karena keyakinan mereka bahwa di Bali banyak pekerjaan,” kata Luh Ayu Aryani.
Terhadap gelandangan dari lintas provinsi yang ada di Bali hanya diberikan bantuan berupa tiket penyeberangan dan konsumsi sementara.
“Kami bantu dari sisi transportasi dan makannya mereka saat akan diberangkatkan, karena mereka tidak ada uang sama sekali,” ucap Luh Ayu Aryani.
Selain memulangkan gelandangan, Dinsos Bali juga memulangkan 10 warga Lombok yang terdampak kebakaran di Denpasar pada bulan lalu.
Hal itu juga bagian dari upaya mengantisipasi bertambahnya gelandangan akibat tidak memiliki biaya hidup.
“Mereka sebenarnya sudah siap-siap pulang ke Lombok tetapi ada musibah kebakaran, minta difasilitasi untuk pulang sekalian karena uangnya terbakar juga di indekos," tuturnya.
Kadinsos P3A menambahkan Pemprov Bali rutin memberikan edukasi dan pelatihan untuk meningkatkan kemampuan sumber daya manusia (SDM) masyarakat Pulau Dewata.
Oleh karena itu, sampai saat ini tidak ada warga Bali yang menjadi gelandangan di provinsi lain. (lia/JPNN)
Dinas Sosial dan P3A Bali memulangkan ratusan gelandangan ke Jatim & NTB dalam tiga bulan pertama 2024, Dinsos ungkap fakta begini
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News