Tol Gilimanuk – Mengwi Berlanjut, Menteri PUPR Target Tahap Konstruksi September 2024

Selasa, 19 Maret 2024 – 11:50 WIB
Tol Gilimanuk – Mengwi Berlanjut, Menteri PUPR Target Tahap Konstruksi September 2024 - JPNN.com Bali
Ilustrasi tol Gilimanuk – Mengwi yang akan kembali dikerjakan pada pertengahan 2024. Foto: BPJT

Kementerian PUPR kemudian melakukan studi kelayakan ulang.

“Iya, akan dilakukan lelang ulang,” ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Jakarta.

Menteri Basuki bahkan optimistis tahap konstruksi bisa segera dilakukan setelah pemerintah menemukan pemenang lelang.

"Mudah-mudahan September nanti mulai tahap konstruksinya," kata Menteri Basuki.

Pada lelang ulang ini, seluruh badan usaha baik tunggal maupun konsorsium dibolehkan untuk mendaftar.

Pendaftaran prakualifikasi hanya dapat dilakukan oleh direktur utama perusahaan atau pihak yang dikuasakan oleh direktur utama dengan melampirkan surat kuasa.

Tol Gilimanuk-Mengwi akan menjadi akses utama bagi kendaraan umum, roda empat, roda dua, bahkan sepeda.

Trase tol sepanjang 96,84 kilometer itu secara rinci akan melewati tiga kabupaten, 13 kecamatan dan 58 desa dengan estimasi biaya konstruksi sebesar Rp 24 triliun. (lia/JPNN)

Tol Gilimanuk – Mengwi dipastikan kembali berlanjut setelah tertunda sejak 2022 lalu, Menteri PUPR target tahap konstruksi September 2024

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News