Giliran TPA Mandung Tabanan Bali Terbakar, Dipicu Gas Metan

Sabtu, 14 Oktober 2023 – 20:12 WIB
Giliran TPA Mandung Tabanan Bali Terbakar, Dipicu Gas Metan - JPNN.com Bali
Asap tebal membubung tinggi di TPA Mandung, Kerambitan, Tabanan, yang terbakar sejak Sabtu (14/10) dini hari. Api masih membakar TPA Mandung dan belum tertangani saat ini. Foto: Humas Polda Bali

bali.jpnn.com, TABANAN - Bencana kebakaran kembali terjadi di area Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Provinsi Bali.

Setelah TPA Suwung Denpasar, kebakaran terjadi di TPA Mandung Tabanan, Bali.

Api dilaporkan membakar TPA yang terletak di Kecamatan Kerambitan, Tabanan, sejak Sabtu (14/10) dini hari pukul 02.30 WITA.

Api saat ini telah membakar area TPA Mandung seluas 2,7 hektare.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tabanan I Gusti Putu Ekayana menyatakan tim pemadam kebakaran (damkar) bersama Polres Tabanan masih berupaya memadamkan api yang melahap TPA Mandung.

“Upaya pemadaman masih terus berlangsung,” ujar Gusti Putu Ekayana.

Menurut Kadis LH Tabanan, pemerintah daerah sebenarnya sudah berupaya melakukan penanggulangan rutin sejak awal bulan Oktober.

Petugas juga melakukan penyiraman rutin setiap dua hari sekali dengan air.

Setelah TPA Suwung di Kota Denpasar, giliran kebakaran terjadi di TPA Mandung Tabanan Bali, dipicu tumpukan gas metan
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News