Alasan Megawati Tolak Bandara Bali Utara Sungguh Mulia, Semeton Harus Tahu!

Jumat, 20 Januari 2023 – 05:52 WIB
Alasan Megawati Tolak Bandara Bali Utara Sungguh Mulia, Semeton Harus Tahu! - JPNN.com Bali
Ilustrasi runway Bandara Bali Utara. Foto: ANTARA/HO-Angkasa Pura

bali.jpnn.com, DENPASAR - Mantan Presiden RI ke-5, Megawati Soekarno Putri blak-blakan menolak keras pembangunan Bandara Bali Utara.

Menurut Megawati, daripada membangun bandara baru, lebih baik memanfaatkan Bandara Ngurah Rai yang sudah ada.

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan dalam jangka menengah, proyek bandara pasti diikuti dengan berbagai infrastruktur turisme yang lebih berorientasi pada keuntungan investor semata.

Orang asing kian banyak yang berdatangan ke Pulau Dewata dan berpotensi mengubah kultur masyarakat lokal Bali.

“Kekuatan Bali itu terletak pada kultur yang hidup, menyatu, dan menumbuhkan jiwa spiritualitas yang otentik.

Hal inilah yang menjawab mengapa atmosfer kehidupan Bali sangat khas, ada kehidupan spiritual yang menyatu dengan alam.

Berbagai aspek spiritualitas ini menjadi kekuatan Bali, dan inilah yang dijaga Ibu Megawati,” ujar Hasto Kristiyanto.

Menurut Hasto, apa yang ditegaskan oleh Megawati Soekarno Putri, bertujuan menjaga Bali dengan seluruh tradisi dan nilai kulturalnya.

Alasan mantan Presiden sekaligus Ketum PDIP Megawati Sukarno Putri tolak Bandara Bali Utara dinilai sungguh mulia, semeton Bali harus tahu!
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News