ABK KMN Sinar Agung Asal Bogor Jatuh di Perairan Uluwatu Bali, Mohon Doanya

Rabu, 14 September 2022 – 19:22 WIB
ABK KMN Sinar Agung Asal Bogor Jatuh di Perairan Uluwatu Bali, Mohon Doanya - JPNN.com Bali
Tim Rescue Basarnas Bali menuju lokasi ABK bernama Fauzi, 21, asal Bogor, Jabar yang dilaporkan jatuh dari KMN Sinar Agung Lestari saat melintas di perairan Uluwatu Bali. Foto: Basarnas Bali.

bali.jpnn.com, NUSA DUA - Kecelakaan laut kembali terjadi di perairan Bali.

Seorang anak buah kapal (ABK) KMN Sinar Agung Lestari dilaporkan terjatuh ketika tengah berlayar di sebelah barat perairan Uluwatu, kurang lebih 11 Nm dari bibir pantai, Rabu (14/9).

Korban bernama Fauzi, 21, asal Bogor, Jawa Barat, jatuh di perairan Uluwatu, tepat pada koordinat 8°49'142"S - 114°53'204"T.

ABK KMN Sinar Agung Lestari sebenarnya sempat melakukan pencarian.

Namun, hingga pukul 12.55 WITA, upaya pencarian tidak membuahkan hasil.

Nahkoda kapal akhirnya minta bantuan Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar Basarnas Bali ikut membantu melakukan pencarian korban.

"Menurut laporan yang kami terima, KMN Sinar Agung Lestari berangkat dari Pelabuhan Banyuwangi pada hari Selasa, 13 September 2022 sekitar pukul 16.00 WIB menuju area ground fishing," ujar Kepala Kantor Basarnas Bali Gede Darmada.

Menerima laporan ABK jatuh di perairan Uluwatu, Gede Darmada segera mengerahkan sepuluh personel ke lokasi kejadian.

Anak buah kapal (ABK) ABK KMN Sinar Agung bernama Fauzi asal Bogor, Jawa Barat jatuh di perairan Uluwatu Bali saat menuju lokasi mencari ikan, mohon doanya
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News