Proyek Penataan Tol Bali Mandara Kelar 100 Persen, Siap Sambut Presidensi G20
![Proyek Penataan Tol Bali Mandara Kelar 100 Persen, Siap Sambut Presidensi G20 - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2022/09/05/proyek-penataan-dan-beutifikasi-tol-bali-mandara-rampung-100-w2vl.jpg)
bali.jpnn.com, DENPASAR - Pengerjaan proyek penataan Tol Bali Mandara yang dilakukan PT Jasamarga Bali Tol (JBT) akhirnya rampung 100 persen.
Tuntasnya keseluruhan proyek penataan, baik perapihan maupun beautifikasi ruas Tol Bali Mandara dilakukan pada minggu ketiga Agustus 2022 lalu.
Penataan yang dilakukan antara lain lanskap, green environment berupa penanaman mangrove dan pohon di sekitar tol hingga pembuatan taman.
Ada juga proyek sumber energi ramah lingkungan berupa Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS), hingga renovasi gerbang tol dan pemasangan karya seni patung penari Bali.
Direktur Utama PT JBT I Ketut Adiputra Karang mengatakan pihaknya siap menyambut penyelenggaraan Presidensi G20 November 2022.
“Tol Bali Mandara menjadi salah satu infrastruktur yang nanti akan mendukung mobilisasi para delegasi negara anggota G20," ucap I Ketut Adiputra Karang.
Adiputra Karang mengatakan bahwa pihaknya sudah menanam total sebanyak 756.800 bibit mangrove di Tol Bali Mandara.
"Tepatnya di Interchange Ngurah Rai dan di Km 3+600," ujar Ketut Adiputra Karang.
Proyek penataan dan beutifikasi tol Bali Mandara kelar 100 persen, siap digunakan untuk menyambut acara puncak Presidensi G20 November 2022
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News