Kapal Perang India INS Sumedha Berlabuh di Benoa Bali, Simak Pesan Wagub Cok Ace

Minggu, 07 Agustus 2022 – 20:34 WIB
Kapal Perang India INS Sumedha Berlabuh di Benoa Bali, Simak Pesan Wagub Cok Ace - JPNN.com Bali
Kapal perang India, INS Sumedha, berlabuh di Pelabuhan Benoa, Bali, 4-6 Agustus 2022. Foto: Instagram @pangkalan_tnial_denpasar.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kapal perang India, INS Sumedha, berlabuh di Pelabuhan Benoa, Bali, 4-6 Agustus 2022.

Kapal yang diawaki 118 personel dengan komandan CDR P. Phaneedra berlabuh di Bali dalam rangka port visit sekaligus melakukan latihan dengan KRI Sultan Hasanuddin 366.

KRI Sultan Hasanuddin diketahui berlabuh di Pelabuhan Benoa dalam rangka melaksanakan kebijakan pancaran, shadowing dan penjejakan Automatic Identification System (AIS) melalui aplikasi terhadap kapal perang India, INS Sumedha.

Selain port visit, awak kapal perang India, INS Sumedha melakukan courtesy call dengan Danlanal Denpasar Kolonel Marinir I Dewa Nyoman gede Raka Susila, Wali Kota IGN Jaya Negara dan Gubernur Wayan Koster.

Di akhir kunjungan, awak kapal perang INS Sumedha menggelar jamuan makan malam yang dihadiri Wakil Gubernur Bali, Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace.

Wagub Cok Ace kepada awak INS Sumedha mengatakan bahwa Bali merupakan pulau kecil bagian dari Indonesia yang memiliki luas 5.600 kilometer persegi.

"Jumlah penduduk 4,2 juta jiwa yang tersebar di delapan kabupaten dan satu kota.

Dari segi mata pencaharian, sebagian besar masyarakat Bali menekuni sektor pertanian, tetapi sejauh ini perekonomian Bali lebih banyak bertumpu pada sektor pariwisata," kata Wagub Cok Ace.

Kapal Perang India INS Sumedha yang dikomandoi CDR P. Phaneedra berlabuh di Pelabuhan Benoa Bali, simak pesan penting Wagub Cok Ace
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News