Capaian Vaksinasi PMK Hari Pertama di Denpasar Bikin Tersenyum, Lihat Tuh
bali.jpnn.com, DENPASAR - Satgas Penanganan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) Kota Denpasar menggeber vaksinasi hewan ternak sapi se-Kota Denpasar.
Sebanyak 1.000 ekor sapi yang ada di wilayah ibu kota Provinsi Bali itu disuntik vaksin PMK.
Sebanyak 94 ekor sapi divaksin di hari pertama vaksinasi PMK, Kamis (7/7).
"Vaksinasi terhadap hewan di Denpasar ditargetkan menyasar 1.000 ekor sapi," ujar Kepala BPBD Kota Denpasar Ida Bagus Joni Arimbawa.
Tahap pertama vaksinasi Kamis siang dilakukan di Kelompok Sapi Bali Lestari di Banjar Kajeng, Pemogan, Denpasar Selatan (Densel).
"Nantinya secara terpadu dan bergiliran akan dilakukan vaksinasi," imbuh Gus Joni, sapaan akrabnya yang didapuk sebagai Sekretaris Satgas PMK Kota Denpasar.
Joni Arimbawa menambahkan vaksinasi berikutnya akan dilakukan setelah hari raya iduladha pada 10 Juli 2022 mendatang sesuai ketetapan pemerintah.
Selain itu, Satgas PMK Kota Denpasar akan fokus pada pengawasan lalu lintas hewan kurban .
Satgas PMK Denpasar target vaksinasi 1.000 ekor sapi, capaian hari pertama di ibu kota Provinsi Bali bikin tersenyum, lihat tuh
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News