Cuaca Bali Hari Ini: Denpasar Panas Terik, Hujan Tipis-tipis di Bali Timur
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kabar baik untuk warga Bali, Kamis hari (7/7).
Setelah hujan mengguyur sebagian wilayah Bali, cuaca hari ini diprediksi membaik.
Berdasarkan data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar, cuaca di Pulau Dewata dominan cerah berawan, sebagian berawan.
Pada siang dan sore ini, cuaca dominan berawan, khusus Kota Denpasar diprediksi panas terik.
Sedangkan pada malam dan dini hari nanti, dominan cerah berawan.
Meski secara umum cerah berawan, BMKG memprediksi masih terjadi hujan ringan di sebagian wilayah Bali timur.
Hujan tipis-tipis diprediksi terjadi di sebagian wilayah Bangli, Klungkung dan Gianyar.
Cuaca yang membaik ini bisa dimanfaatkan para wisatawan untuk mengeksplorasi destinasi wisata di Bali.
Cuaca Bali Kamis hari ini (7/7): Kota Denpasar dilanda panas terik, hujan tipis-tipis masih terjadi di kawasan Bali Timur
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News