Menhub Cek Progres Pelabuhan Sanur, Koster Berharap Begini ke Jokowi

Sabtu, 04 Juni 2022 – 14:54 WIB
Menhub Cek Progres Pelabuhan Sanur, Koster Berharap Begini ke Jokowi - JPNN.com Bali
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (depan) didampingi Gubernur Bali I Wayan Koster saat meninjau progres pembangunan Pelabuhan Sanur, Bali, pada Sabtu (4/6). (Kemenhub)

Kemenhub telah memulai pembangunan Pelabuhan Sanur sejak Desember 2020 meliputi pekerjaan jasa konsultansi dan pekerjaan konstruksi (fisik).

Pembangunan dilakukan dalam periode tahun anggaran jamak (multiyears) 2020-2022, yang bersumber dari APBN Kemenhub dengan total anggaran Rp 398 miliar.

Selain Pelabuhan Sanur, Kemenhub juga membangun dua pelabuhan lainnya yaitu Bias Munjul dan Sampalan.

Ketiga pelabuhan ini bakal menghubungkan kawasan yang dikenal dengan sebutan Segitiga Emas, yaitu Sanur, Nusa Penida, dan Nusa Ceningan.

Kondisi sebelumnya, ketiga pelabuhan ini tidak memiliki dermaga, sehingga penumpang yang naik turun kapal harus turun ke air dengan kondisi basah.

Gubernur Bali Wayan Koster mengatakan pihaknya terus memantau jalannya pembangunan untuk memastikan berjalan dengan baik dan sesuai rencana.

Koster berharap nantinya Presiden Jokowi bisa meresmikan pengoperasian Pelabuhan Sanur bersama dengan dua pelabuhan lainnya yaitu Pelabuhan Bias Munjul di Nusa Ceningan dan Pelabuhan Sampalan di Nusa Penida.

“Keberadaan ketiga pelabuhan ini diharapkan menjadi pusat ekonomi baru di Bali dan berdampak positif bagi perekonomian masyarakat Bali dan sekitarnya,” papar Koster. (antara/lia/jpnn)

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengecek progres Pelabuhan Sanur, Gubernur Koster berharap begini ke Presiden Jokowi

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News