Bagi Pemudik Arah Bali Mohon Bersiap, Catat Ini Baik-baik

Kamis, 05 Mei 2022 – 20:26 WIB
Bagi Pemudik Arah Bali Mohon Bersiap, Catat Ini Baik-baik - JPNN.com Bali
Pergerakan para pemudik yang bersiap menuju kapal di Pelabuhan Gilimanuk beberapa hari lalu. (Sentot Prayogi/JPNN.com)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bagi pemudik arah Pulau Bali mohon bersiap.

Siapkan semua administrasi kependudukan jika tidak ingin kembali ke kampung halaman.

Pasalnya, petugas gabungan dari unsur TNI, Polri, Dinas Perhubungan dan Satpol PP Provinsi Bali siap memutar balik pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN) yang kedapatan tidak membawa KTP saat masuk Pelabuhan Gilimanuk.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Bali Dewa Nyoman Rai Dharmadi di Denpasar mengatakan petugas gabungan akan berjaga 24 jam pada saat arus balik Lebaran, mulai tanggal 6 – 10 Mei mendatang.

Petugas gabungan akan memeriksa kelengkapan administrasi kependudukan para pemudik.

Menurut Dewa Nyoman Rai Dharmadi, kelengkapan administrasi yang diperiksa meliputi kelengkapan vaksinasi Covid-19 hingga identitas PPDN berupa KTP.

"Jika didapatkan tak membawa KTP, maka petugas terpaksa akan meminta PPDN untuk putar balik, kembali ke daerah asalnya," ujar Rai Dharmadi.

Pemeriksaan penduduk pendatang akan dilaksanakan di Pos Pengecekan Pelabuhan Gilimanuk.

Bagi Anda para pemudik arah Bali mohon bersiap, siapkan semua administrasi kependudukan agar bisa masuk Pulau Dewata atau kembali ke kampung halaman
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News