PLN Serahkan 11 Gerobak Motor Listrik Senilai Rp751 Juta, Pelaku UKM di Bali Semringah

Rabu, 27 Oktober 2021 – 09:15 WIB
PLN Serahkan 11 Gerobak Motor Listrik Senilai Rp751 Juta, Pelaku UKM di Bali Semringah - JPNN.com Bali
Direktur Utama PT PLN Zulkifli Zaini mengendarai gerobak sepeda motor listrik yang disumbangkan untuk 11 usaha mikro dan kecil di Bali. Foto: ANTARA/HO-PLN.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Perusahaan Listrik Negara (PLN) melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) menyerahkan 11 unit gerobak motor listrik atau Molis Booth senilai Rp751.132.800 ke sejumlah pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) di Bali.

Jumlah tersebut bagian dari 77 unit Molis Booth yang diserahkan ke sejumlah pelaku UKM di seluruh Indonesia.

Program gerobak motor listrik ditujukan agar pelaku UMK dapat lebih hemat pada sisi operasional bahan bakar serta ramah lingkungan.

"UMK merupakan salah satu garda terdepan dalam pembangkit ekonomi masyarakat, apalagi setelah pandemi.

Oleh karena itu, PLN Peduli secara nasional menyiapkan sebanyak 77 unit Molis Booth senilai total Rp 5 miliar khusus untuk membantu para pelaku UMK agar dapat meningkatkan produktivitas," kata Direktur PLN Zulkifli Zaini.

Zulkifli Zaini mengatakan, gerobak motor listrik ini diharapkan mampu mendorong kendaraan listrik berbasis baterai sebagai solusi transportasi yang zero pollution sehingga menarik minat masyarakat untuk beralih dari kendaraan konvensional berbahan bakar minyak ke listrik.

Berdasar catatan ada 11 perwakilan UMK di Bali yang mendapat bantuan gerobak motor listrik.

Antara lain Ma’ira, Arminta Sari Kedelai, Warung Andira, Rare Bali, Warung Bu Rena, Keripik Sari Tahu, Warung Sri Tanjung, Warung Dewi Sri, Warung Gita Jaja Bali, Kantin Bu Nur, dan Warung Kenak.

PLN menyerahkan 11 gerobak motor listrik senilai Rp751 juta kepada para pelaku UKM di Bali untuk menunjang aktivitasnya berjualan kuliner
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News