Pasangan Ibu dan Anak Terjepit Pohon Tumbang, Sujana: Habis Tenaga Saya Buat Menolong
bali.jpnn.com, DENPASAR - Seorang ibu dan anak perempuannya yang baru berusia lima tahun tertimpa pohon tumbang di rumahnya di Jalan Narakusuma Gang Sari Bunga, Sumerta Kelod, Minggu (1/8) malam.
Tragisnya, tumbangnya pohon besar itu tidak hanya menimpa korban tapi juga menghancurkan rumah yang dihuni korban bersama suaminya, Nyoman Sujana, 50.
“Kejadiannya cepat sekali. Saat itu saya lagi diluar, sementara anak dan istri saya ada di dalam rumah,” ujar Nyoman Sujana dikutip dari Baliexpress.Id.
Saat kejadian sang istri Luh Sari Merta dan anaknya Komang Susanti, 5, berada di kamar. Tiba-tiba sekitar pukul 21.00, pohon santen yang berdiri di samping rumah kontrakan mereka tumbang.
Apesnya, pohon tumbang itu menimpa rumah yang mereka tempati. Sujana spontan teriak dan menuju ke dalam rumah.
Di bantu tetangannya, Sujana berusaha menolong anak dan istrinya yang terjebak reruntuhan rumah yang terhempas batang pohon..
"Anak sama istri terjepit, sampai habis tenaga saya buat menolong, saya buka itu celahnya dari atas dan tarik mereka, pas juga petugas tiba," kata Sujana.
Beruntung tak lama kemudian petugas BPBD Kota Denpasar datang. Mereka segera memotong batang pohon dan berusaha mengevakuasi korban.
Seorang ibu dan anaknya menjadi korban pohon tumbang di Jalan Narakusuma, Denpasar, Minggu malam. Rumah mereka juga hancur tertimpa pohon.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News