Astungkara, Tren Covid-19 di Bali Menurun, Data Hari Ini Cukup Melegakan
![Astungkara, Tren Covid-19 di Bali Menurun, Data Hari Ini Cukup Melegakan - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2022/02/11/satgas-covid-19-desa-di-kota-denpasar-kian-masif-menyemprotk-0clr.jpg)
bali.jpnn.com, DENPASAR - Dalam dua hari terakhir antara Kamis - Jumat (10-11/2), angka paparan Covid-19 di Provinsi Bali menunjukkan tren menurun.
Berdasar data resmi Satgas Covid-19 Bali, Jumat (11/2), angka penurunannya tampak cukup signifikan dan melegakan.
Jika sebelumnya memuncak hingga menembus angka di 2.556 kasus baru dalam sehari pada Rabu lalu (9/2), kini menurun menjadi 2.184 kasus pada Kamis kemarin (10/2).
Angkanya kembali menurun pada Jumat (11/2) hari ini yang bertahan di angka 1.834 atau di bawah 2.000 kasus paparan baru dalam sehari di Bali.
Penurunan angka kasus terkonfirmasi positif harian ini secara signifikan terjadi di Kota Denpasar.
Dalam tiga hari berselang, kasus Covid-19 harian di Kota Denpasar menurun hingga hampir separuh, dari sebelumnya mencapai 968 kasus pada Rabu lalu, kini menjadi 590 pasien baru.
Yang menarik, terjadi sebuah kebetulan yang tak biasa, di mana kasus kematian akibat Covid-19 selama 3 hari berturut-turut sama persis di angka 13 kasus.
Bersamaan dengan tren penurunan kasus ini, Satgas Covid-19 tingkat desa/kelurahan se-Kota Denpasar kian masif melakukan penangkalan penyebaran virus corona.
Astungkara, tren Covid-19 di Bali menurun dalam tiga hari terakhir, data hari ini yang dilaporkan Satgas cukup melegakan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News