Cetak Rekor! Bayi Quadruplet Pertama Lahir di RSUP Sanglah, Begini Kondisinya

Minggu, 23 Januari 2022 – 00:18 WIB
Cetak Rekor! Bayi Quadruplet Pertama Lahir di RSUP Sanglah, Begini Kondisinya - JPNN.com Bali
Bayi kembar empat lahir di RSUP Sanglah kemarin. Bayi hasil inseminasi buatan ini lahir selamat, dua di antaranya masih dalam tahap observasi. (instagram@rsup sanglah)

Bayi pertama laki-laki, beratnya 1470 gram.

Bayi kedua sampai keempat rata-rata 1400-1500 gram.

“Skornya bagus semua, mereka menangis," beber dr. Artana Putra dilansir dari laman resmi RSUP Sanglah.

Hingga kini, keempat bayi masih diberikan bantuan pernapasan.

Terutama bayi ketiga dan keempat dengan jenis kelamin perempuan, yang kabarnya dalam kondisi observasi khusus.

"Bayi ketiga dan keempat saya lihat agak sesak napas, sehingga masih butuh bantuan pernapasan.

Bayi pertama dan kedua napasnya cukup bagus, mungkin diobservasi di ruang ICU saja," dr. Artana Putra. (gie/JPNN)

Cetak rekor! bayi quadruplet atau kembar empat pertama lahir di RSUP Sanglah, Denpasar, Bali, begini kondisinya

Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News