Teco Sorot Blunder Lini Belakang Bali United saat Bekuk Persela Lamongan
Minimnya komunikasi antara kiper dan duet center bek membuat gol akhirnya tercipta.
“Gol Persela terjadi karena ada kesalahan antisipasi pemain belakang.
Tentu ini akan kami antisipasi untuk persiapan laga berikutnya,” ujar Coach Teco saat sesi konferensi pers secara virtual.
Beruntung Bali United akhirnya menang dan mengamankan tiga poin seperti target awal sebelum pertandingan.
Dengan raihan positif ini, Bali United untuk sementara nangkring di posisi empat klasemen sementara Liga 1 dengan 22 poin.
Bali United tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen Bhayangkara, tiga poin dari Persib Bandung dan satu poin dari Arema Malang yang pada pertandingan terakhir mengalahkan Persik Kediri. (lia/jpnn)
Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra sorot blunder lini belakang Bali United saat bekuk Persela Lamongan 2 - 1 kemarin malam
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News