Bali United Melempem Jelang Kontra Persipura, Tagar Fahmi Out Menggema

Dilansir dari situs transfermarket, dari 8 kali tampil di Liga 1 2021/2022, Fahmi dua kali masuk starting eleven, lima kali jadi pemain pengganti dan sekali cadangan.
Bahkan, dalam pertandingan terakhir melawan PSIS Semarang, pemain asal Pasuruan yang terkenal dengan lari kencangnya bak kijang ini underperforma.
Fahmi hanya jalan-jalan di lapangan dan jauh dari ekspektasinya sebagai pemain muda yang tampil trengginas dalam setiap pertandingan.
Fahmi sering salah passing dan kontrol bola sehingga membuat lawan gampang mengeksloitasi daerahnya untuk melakukan serangan balik.
Pelatih Bali United Stefano Cugurra berjanji akan mengevaluasi tim.
“Mudah-mudahan di pertandingan berikutnya, kami bisa kembali meraih kemenangan,” ungkap Coach Teco. (lia/JPNN)
Bali United melempem jelang laga kontra Persipura Jayapura, tagar Fahmi out pun menggema di lini massa
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News