Teco Minta Pacheco Dkk Serius Menangi Duel Kontra PS Tira Persikabo
Belum sempat Dias Angga berada pada posisinya menggantikan Andhika Wijaya, Borneo FC melakukan serangan cepat melalui Terens Puhuri hingga akhirnya berbuah gol balasan.
“Saya berharap kami bisa bermain menyerang dan mencetak gol untuk bisa menang menghadapi salah satu tim yang bagus di kompetisi sepak bola Indonesia,” kata Coach Teco.
Menurut Coach Teco, kemenangan menjadi harga mati agar bisa bersaing di papan atas klasemen Liga 1 bersama The Guardian – Bhayangkara FC.
Sekali terpeleset, Serdadu Tridatu harus berjuang lebih keras lagi.
Dan, jelas hal tersebut bukan pekerjaan mudah.
Berdasar statistik lima pertandingan terakhir, masing-masing tim mendapatkan dua kemenangan, dua kali kalah dan sekali hasil imbang.
Hal ini membuktikan, kedua tim mempunyai kualitas yang sama dan sepadan.
Hanya kerja keras dan keberuntungan yang menjadi pembeda dalam laga yang berlangsung pukul 15.30 WIB.
Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra minta Willian Pacheco dkk serius menangi duel kontra PS Tira Persikabo agar bisa bersaing di papan klasemen Liga 1
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News